Di tengah-tengah projek, paper, homework yang bertumpuk, dan kebosanan-kebosanan yang lain, tiba-tiba saya menjadi begitu bersemangat ketika mendengar rencana seorang teman untuk berkunjung.
Dulu, waktu kecil, saya selalu menanti-nantikan Natal, yang berarti hadiah. Seperti si mita kecil yang begitu tidak sabar menanti-nantikan hadiah Natal, sekarang saya juga begitu tidak sabar menanti-nantikan kesempatan untuk bertemu teman saya itu :)
Rasanya saya punya segudang cerita untuknya tentang kehidupan baru saya di sini. Memperlihatkan apartment saya, memamerkan masakan saya :p dan memasak untuknya *soal rasa urusan belakangan, yang penting pamer duluan, hahaha*, dan mengajaknya naik turun bis seperti dulu :)
Saya tidak sabar untuk mengajaknya menikmati Pittsburgh di musim semi. Walaupun suhu di sini masih turun naik, tapi pohon-pohon mulai bersemi, dan bunga mulai bermekaran. Walaupun saya bisa berbusa-busa bercerita dan mengirimkan sejuta gambar tentang 'the spirit of spring', tapi semua itu tidak akan lengkap. Sekarang memang saat yang tepat untuk bersenang-senang.
Saya ingin segera mengajaknya ke Barnes & Noble's dan Carnegie Library. Memilih buku yang saya suka, membahasnya, dan tertawa bersama. Saya juga kangen saat-saat diam bersamanya, ketika kami menikmati suasana di sekitar kami tanpa berkata-kata.
Arrggh, begitu senangnya saya, sampai-sampai saya takut itu hanya jadi sekedar rencana saja :( Jangan ya, jangan sampai batal ...
I can't wait to see you again :)
Dulu, waktu kecil, saya selalu menanti-nantikan Natal, yang berarti hadiah. Seperti si mita kecil yang begitu tidak sabar menanti-nantikan hadiah Natal, sekarang saya juga begitu tidak sabar menanti-nantikan kesempatan untuk bertemu teman saya itu :)
Rasanya saya punya segudang cerita untuknya tentang kehidupan baru saya di sini. Memperlihatkan apartment saya, memamerkan masakan saya :p dan memasak untuknya *soal rasa urusan belakangan, yang penting pamer duluan, hahaha*, dan mengajaknya naik turun bis seperti dulu :)
Saya tidak sabar untuk mengajaknya menikmati Pittsburgh di musim semi. Walaupun suhu di sini masih turun naik, tapi pohon-pohon mulai bersemi, dan bunga mulai bermekaran. Walaupun saya bisa berbusa-busa bercerita dan mengirimkan sejuta gambar tentang 'the spirit of spring', tapi semua itu tidak akan lengkap. Sekarang memang saat yang tepat untuk bersenang-senang.
Saya ingin segera mengajaknya ke Barnes & Noble's dan Carnegie Library. Memilih buku yang saya suka, membahasnya, dan tertawa bersama. Saya juga kangen saat-saat diam bersamanya, ketika kami menikmati suasana di sekitar kami tanpa berkata-kata.
Arrggh, begitu senangnya saya, sampai-sampai saya takut itu hanya jadi sekedar rencana saja :( Jangan ya, jangan sampai batal ...
I can't wait to see you again :)
Comments